Logo

HINDARI SIFAT INI PADA TEMAN ATAU SAHABAT KALIAN

Dipostingan kali ini gue mau ngasih tau kalian beberapa sifat yang seharusnya kalian hindari saat berhubungan dengan teman atau sahabat kalian.

Kadang kita ngga tau, bahwa sebenernya perbuatan yang kita lakukan mengganggu teman kita sendiri. Karna difikiran kita, hal yang kita lakukan adalah hal yang biasa, dari sinilah terkadang kita harus ngingetin diri sendiri untuk mulai mengurangi sifat yang bisa ngeganggu teman atau sahabat kita sendiri.

Tapi kalian tenang aja, kalo kalian ngelakuin hal ini sekali-kali. Ya karna manusia punya banyak kekurangannya dari pada kelebihannya. Yang terpenting adalah ada niat dari hati untuk memperbaiki kekurangan yang kita punya. Jadi apa aja sih sifat yang harus dihindari? 

1. Jangan pernah anggap remeh teman kalian

Sadar atau tidak sadar kita selalu menganggap remeh teman kita sendiri, sebenernya sifat itu yang bikin kita lebih hebat dari teman yang kita anggap remeh itu.

Dengan pikiran yang selalu negatif dan merasa diri kalian hebat, malah kalian memberikan peluang kepada diri sendiri untuk merasakan kegagalan. Kenapa kok malah ngebuka peluang untuk gagal cuy? ya karna kalian menilai orang lain dari penampilannya, pepatah mbah google berkata "kemampuan seseorang yang paling berharga selalu tersimpan di dalam dirinya sendiri" (hasek).

2. Jangan perhitungan terhadap teman

Perhitungan terhadap sesuatu itu emang sah-sah aja sih, tapi jangan sampai sifat ini membuat kalian dijauhin teman kalian. Hal yang paling sederhana ketika teman kalian lagi ngga punya uang receh untuk bayar parkir misalkan, ya apa salahnya kalian ikhlaskan uang 2000 perak untuk teman kalian. Tetapi kalian juga harus menjaga apa yang kalian punya sob.

3. Menggurui alias sok tahu

Ketika kalian merasa paling pintar dari teman atau orang disekitar kalian, kalian harus berhati-hati dengan keyakinan itu. Misalkan, karna ngga mau keliatan bodoh atau kudet nih, kalian pura-pura ngerti apa yang dikatakan lawan bicara kalian. Sebenernya lebih bagus untuk terus terang bahwa kalian tidak tahu. Intinya adalah Selalu berpikiran terbuka dan jangan malu untuk bertanya. (lagi bener nih, gara-gara abis makan snack hadiah 17an ahaha)

4. Suka membicarakan orang lain dibelakang 

Tanpa sadar hal ini biasanya suka dilakuin kebanyakan orang, mungkin karna kita ngga berani untuk ngomong didepan orang yang buat kita gondok. Atau bisa juga karna kita hobi membicarakan keburukan atau kehidupan orang lain.

Sebenernya, membicarakan kehidupan atau keburukan orang lain engga akan membuat kita jauh dari kesalahan. Malah aktivitas kaya gini bisa buat nama kita jelek dimata orang lain, tidak terkecuali teman-teman kita sendiri. 
 

Nah maka dari itu kita harus menjauhi beberapa sifat yang bisa membuat persahabatan atau pertemanan menjadi rusak, semoga artikel kali ini bermanfaat buat kalian. Jangan lupa untuk share artikel ini ke teman-teman kalian. Sampai jumpa di artikel berikutnya

Salam #BuatBesok